Camat Kalanganyar Tinjau Gotong Royong Pembangunan Jalan Betonisasi di Kampung Gorojog
Ilham Akbar Fauzi | 16 Oktober 2024 | Dibaca 68 kali

Kalanganyar, (15/10/24) - Camat Kalanganyar, didampingi Sekretaris Camat, Kasi Ekonomi dan Pembangunan (Ekbang), Kepala Desa Pasir Kupa, serta Sekretaris Desa Pasir Kupa, melakukan peninjauan langsung Gotong royong ke lokasi pembangunan jalan betonisasi di Kampung Gorojog yang sumber anggarannya dari swadaya masyarakat. Kegiatan ini bertujuan untuk motivasi, arahan dan petunjuk sehingga bisa memastikan bahwasanya proses pembangunan berjalan lancar dan sesuai rencana panitia, sehingga dapat memberikan manfaat bagi masyarakat.  


Pembangunan jalan tersebut sepenuhnya mengandalkan swadaya masyarakat dengan semangat gotong royong. Warga berpartisipasi aktif, baik melalui sumbangan tenaga maupun dana, sebagai bentuk komitmen bersama demi kemajuan kampung. Jalan beton ini diharapkan dapat meningkatkan akses transportasi, memperlancar kegiatan ekonomi, dan memperbaiki kualitas hidup warga sekitar.  Kegiatan ini sudah di mulai dari Hari minggu 13 Oktober hingga sekarang sampai dengan selesai.


Camat Kalanganyar memberikan apresiasi atas kerja keras dan solidaritas warga. "Semangat gotong royong seperti ini adalah fondasi penting dalam membangun daerah. Pembangunan jalan ini bukan hanya soal infrastruktur, tapi juga bukti bahwa kebersamaan dan partisipasi aktif masyarakat adalah kunci kemajuan. Kami berharap warga dapat menjaga dan merawat jalan ini agar manfaatnya bisa dirasakan untuk waktu yang lama. Dengan adanya infrastruktur yang baik, kita semua optimis aktivitas masyarakat dan roda perekonomian akan semakin berkembang," tutup Camat Kalanganyar.

BAGIKAN :