Simbolis Penyerahan Hasil Dashat
Kalanganyar - Program Dashat merupakan salah satu program yang dicanangkan oleh BKKBN
sebagai salah satu bentuk upaya penurunan stunting. Terdapat tiga kegiatan yang
dirancang dalam Program Dashat, yakni: pemberdayaan masyarakat untuk penyediaan
makanan padat gizi dengan bahan lokal berupa pembagian makanan gratis untuk
kelompok sasaran (ibu hamil, ibu menyusui, dan anak baduta), pemberdayaan
masyarakat untuk penyediaan makanan padat gizi dengan bahan lokal yang
diperuntukan bagi pemenuhan gizi kelompok sasaran dan masyarakat umum dengan
metode penjualan, pemberdayaan masyarakat untuk penyediaan makanan padat gizi
dengan bahan lokal yang diperuntukkan bagi masyarakat umum dengan metode
penjualan dan penguatan KIE tentang makanan sehat.
Camat Kalanganyar beserta Sekretaris Camat dan Kasi Ekbangsos menghadiri Pelaksanaan Kolaborasi Penanganan Stunting Di Kecamatan Kalanganyar untuk kegiatan Dashat (Dapur Sehat atasi stunting) kepada keluarga Beresiko Stunting yang berada di Desa Sangiangtanjung pada tanggal 25 Oktober 2023 yang lalu yang bertempat di aula pertemuan kampung balepunah Desa Sangiangtanjung, kegiatan ini dilaksanakan oleh Korwil Penyuluh KB Kec. Kalanganyar beserta dengan jajarannya berkolaborasi dengan Rumah Edukasi Bagi Penanganan Stunting Di Kecamatan Kalanganyar.
Dalam pelaksanaan
Dashat ini juga diberikan penyuluhan pola asuh oleh Korwil Penyuluh KB
Kecamatan Kalanganyar kepada kelompok sasaran dimana kegiatan ini dihadiri oleh
ibu hamil, ibu menyusui, dan anak baduta, dengan
harapan kelompok sasaran ini dapat memahami pentingnya makanan bergizi dengan
bahan pangan lokal yang tersedia disekitar rumahnya.
kegiatan dapur sehat atasi stanting atau dashat merupakan kegiatan pelatih untuk membuat makanan bagi
ibu hamil dan balita dengan bahan lokal, sangat perlu didalam keluarga
menyiapkan makanan yang sehat dan bergizi. Bentuk kolaborasi
antara Rumah edukasi dengan kegiatan ini adalah menginformasikan kepada
pemegang kegiatan yaitu Korwil Penyluh KB bahwasanya lokasi terhadap keluarga
yang paling beresiko stunting di Kecamatan kalanganyar berada di Desa
Sangiangtanjung dan Desa Pasirkupa, harapaannya kedepan tidak saja disini
tetapi bisa dilanjutkan di Desa Pasirkupa.