Penanaman Sepuluh Juta Pohon bersama POLRI
Ilham Akbar Fauzi | 16 November 2023 | Dibaca 216 kali

Penanaman Pohon

Kalanganyar - Kapolres Lebak Bapak AKBP Suyono,S.I.K Laksanakan Penanaman secara serentak "Sepuluh Juta Pohon bersama Polri" di Desa Sangiangtanjung Kecamatan Kalanganyar bersama dengan Camat Kalanganyar, Kapolsek Rangkasbitung, Danramil Rangkasbitung, Kepala Desa Sangiangtanjung, Kasi Propam, Kasi Humas Polres Lebak dan Tokoh Agama Desa Sangiangtanjung pada tanggal 15 November 2023. 

Penanaman pohon sejuta ini merupakan respons positif terhadap kebijakan Kapolri dalam penanganan kualitas udara yang semakin buruk. Dengan mengajak masyarakat untuk berpartisipasi aktif, diharapkan dapat menciptakan lingkungan yang lebih bersih dan sehat.

kegiatan ini merupakan langkah nyata dalam mendukung program nasional penanaman pohon sejuta bersama Polri. “Penanaman pohon ini tidak hanya sebagai simbol, tetapi juga sebagai investasi lingkungan untuk masa depan yang lebih baik.

Selain memberikan manfaat langsung dalam menjaga keseimbangan ekosistem, penanaman pohon juga memiliki dampak positif terhadap kualitas udara. Pohon dapat berperan sebagai penyerap karbon dioksida dan penyaring udara, sehingga memberikan kontribusi dalam melawan perubahan iklim.

BAGIKAN :



Berikan Komentar

Silakan tulis komentar dalam formulir berikut ini (Gunakan bahasa yang santun). Komentar akan ditampilkan setelah disetujui oleh Admin